Tanaman Sirsak adalah Tanaman jenis perdu dengan tinggi tanaman rata-rata tidak lebih dari 8 meter. Dengan bentuk daunnya yang elips serta panjang daun 6 cm s/d 12 cm, dalam pertumbuhannya tanaman sirsak menyukai daerah yang cukup panas namun mempunyai curah hujan yang cukup. Tanaman sirsak mampu hidup hingga ketinggian 100 meter dibawah permukaan laut, serta didaerah-daerah dengan ketinggian lebih dari 1000 meter diatas permukaan laut tanaman sirsak masih dapat tumbuh. Dalam hidupnya tanaman sirsak tidak terlalu membutuhkan kontur tanah yang terlalu bagus akan tetapi tanah tersebut memiliki sifat menyalurkan air dengan baik.
Tanaman Sirsak
Kandungan Dalam Tanaman Sirsak :
- Acetogenin zat anti kanker yang sangat kuat dan merupakan kumpulan senyawa yang memiliki aktivitas sitotoksik didalam tubuh dengan cara menghambat penyaluran adenosina trifosfat atau energi yang ditimbulakn untuk sel kanker berkembang. acetogenin pada tanaman sirsak mampu mengobati dan menyembuhkan sel kanker 10000 lebih kuat dari adriamycin.
- Adriamycin merupakan senyawa anti kanker doxorubicin, senyawa ini mampu menangkal aktifitas pembelahan DNA pada sel kanker sehingga sel kanker sulit untuk berkembang. Adriamycin juga dapat memberikan perlindungan terhadap sistem imun serta mencegah infeksi mematikan yang ada pada tubuh manusia.
- Antioksidan berguna untuk melindungi tubuh dari bahaya radikal bebas dan bahaya penyakit yang menintai tubuh setiap saat. Kandungan antioksidan yang terdapat pada tanaman sirsak yaitu senyawa polifenol, saponin dan bioflavonoid.
KHASIAT DAN PROSES PEMANFAATAN TANAMAN SIRSAK
ØUntuk Mengobati Penyakit Kanker
1. Mencuci bersih lebih kurang 10 lembar daun sirsak segar
2. Rebus daun sirsak tersebut dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas
3. Dinginkan dan saring air rebusan daun sirsak
4. Bisa diminum dalam keadaan hangat atau dingin, usahakan setiap pagi
5. Lakukan pengobatan tradsional tersebut 1 kali sehari.
ØUntuk Peluruh Keringat Berlebihan
1. Mencuci bersih lebih kurang 7 lembar daun sirsak segar
2. Rebus daun sirsak tersebut dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas
3. Dinginkan dan saring air rebusan daun sirsak
4. Bisa diminum dalam keadaan hangat atau dingin, usahakan setiap pagi
5. Lakukan pengobatan tradsional tersebut 1 kali sehari.
ØUntuk Kekurangan Vitamin C dan Disentri
1. Mencuci bersih buah sirsak segar
2. Kupas kulitnya dan buang bijinya
3. Makan buah sirsak secukupnya 1 kali sehari
ØUntuk Mengobati Bisul
1. Mencuci bersih lebih kurang 5 lembar daun sirsak segar
2. Tumbuk daun sirsak hingga halus serta tambahkan sedikit air
3. Lalu aduk dan lumatkan daun hingga menjadi adonan
4. Tempelkan adonan daun sirsak ke permukaan bisul
5. Lakukan pengobatan tradsional tersebut 1 kali sehari.
ØUntuk Mengobati Penyakit Ambeien
1. Mencuci bersih buah sirsak segar
2. Kupas kulitnya dan buang bijinya
3. Blender buah sirsak tersebut, hingga tersisa intisari buahnya
4. Minum sari buah sirsak 2 kali sehari masing masing 1 gelas
5. Lakukan pengobatan tradsional tersebut 1 kali sehari.
ØUntuk Mengobati Penyakit Kandung Urine
1. Mencuci bersih buah sirsak segar
2. Kupas buah sirsak setengah matang
3. Potong-potong menjadi bagian kecil, bijinya dibuang
4. Tambahkan gula dan garam secukupnya
5. Rebus dengan air secukupnya hingga mendidih
6. Makan hasil rebusan itu seperti makan kolak
7. Ulangi konsumsi ramuan sampai sembuh
Perhatian !!! Efek samping Tanaman Sirsak jika dikonsumsi secara berlebihan dapat menimbulkan Dehidrasi, Gangguan asam lambung, Sembelit, Tubuh tidak nyaman, Sakit otot dan sendi , Gangguan fungsi hati dan Memperburuk komplikasi penyakit
Catatan : Artikel yang dimuat bersifat informasi, Tidak untuk menggantikan pendapat ahli, dokter dan profesional dibidangnya.